Memulai dan menyelesaikannya
Author: rahman.dheone // Category:satu hal yang membuat aku tenang adalah,aku bisa menyelesaikan semua pekerjaanku sebelum waktunya.dan aku bisa dengan bebas melakukan aksi berikutnya,misalnya kongkow yang jadi hobby ku dewasa ini :). entahlah aku merasa aku harus berkomunikasi dengan seseorang setiap harinya,jika tidak otak ini akan selalu tumpul dan kehilangan kreasi buat melakukan inovasi setidaknya di kalangan aku berkumpul.
begitu juga dengan masalah,setiap seseorang memiliki masalah dalam hidupnya,masalah yang kecil bisa menjadi masalah besar, bahkan sulit kedepannya,jika dari awal kita hanya melihat dan tidak menyelesaikannya,terkesan takut? atau mungkin terlihat meremehkan? ingat! lisan tanpa perbuatan "ibarat memasukkan nasi kedalam mulut,tanpa mengunyah tanpa menelan".dan kita tidak pernah tahu hasilnya.
aku tahu,bahwa setiap pekerjaan memiliki tingkat kesulitan yang berbeda,contoh dalam kasusku adalah,saat aku yakin bahwa kerjaanku selesai,semuanya terlihat berbeda ke esokan harinya,hasilnya aku pun datang ketempat semula dan mulai memilah lagi bagaimana masalah ini kembali terulang.bosan emang,tapi begitulah kerjaan,harus dilakukan tiap hari,dan jangan pernah meninggalkannya,jika kamu belum selesai.kamu akan diteror dengan ketidak disiplinan,akhirnya kamu menjadi looser.
0 Responses to "Memulai dan menyelesaikannya"
Post a Comment